Rumah Memez

Cerita Memez

Mau Travelling? Ini Lima Alasan Beli Asuransi Perjalanan Di Futuready

Sebelum saya bercerita betapa pentingnya asuransi perjalanan, saya mau flash back ke peristiwa delapan tahun silam, saat bagasi saya ketinggalan di Mesir.

Alhamdulillah, delapan tahun lalu atau tahun 2010, saya dapat rezeki untuk menginjakkan kaki di Mesir Bersama grup band WALI. Saat itu, grup band WALI Bersama manajemennya, melakukan syuting video klip di negara Piramid ini.

Selama di Mesir sih Alhamdulillah seluruh kegiatan lancar jaya, kecuali izin syuting di Piramida yang baru didapat di hari hari akhir, tapi kalau ngga kayak gitu ngga ada cerita yang seru ya 😊

Nah, selama di Mesir saya beli berbagai macam oleh oleh kan yaa…. Yang saya masukkan ke dalam koper.

Tapi…. Ternyata pas sampai di Indonesia, bagasi saya ngga ada, alias hilang. Loh…kok bisa? Maka, panik lah saya. Mana saat itu  saya ngga beli asuransi perjalanan. Maka, sambil sedih karena kehilangan bagasi, saya pun merutuki diri, betapa bodohnya saya karena ngga beli asuransi perjalanan.  

Tapi…. Seberapa penting sih sebenarnya beli asuransi perjalanan ini?

Kalau menurut saya, beli asuransi perjalanan ini ya PENTING BANGET.

Kenapa? Karena untuk menjaga kita terlindungi dari hal hal yang tidak diinginkan terjadi selama perjalanan.

Menjaga Bagasi Dengan Sepenuh Hati 🙂 

Apa saja manfaatnya?

Banyak. Mulai dari santunan kematian akibat kecelakaan, biaya medis di rumah sakit, kehilangan atau kerusakan bagasi, pembatalan perjalanan sampai bantuan darurat.

Trus, kalau ngga terjadi apa-apa selama perjalanan, apakah uangnya kembali?

Sekarang gini ya, misalnya kita membayar satpam untuk menjaga keamanan di rumah kita selama kita pergi. Trus, kalau rumah kita tetap aman saja, apakah kita meminta kembali uang yang kita bayarkan untuk gaji satpam? Nggak kan 😊

Selain untuk proteksi, untuk pengajuan visa di beberapa negara, juga mewajibkan untuk membeli asuransi perjalanan.

Nah, di mana beli asuransi perjalanan ini? Kalau buat yang ngga mau repot, cari informasinya dan beli saja di Futuready.

 

Eh, apaan tuh Futuready?

Jadi, di zaman serba canggih ini, kita ngga perlu datangi satu persatu sales asuransi untuk membandingkannya. Cukup buka Futuready.com, sebuah supermarket asuransi online yang sudah mendapatkan lisensi dari Otoritas Jasa Keuangan. Di Futuready ini, kita bisa mencari, membandingkan berbagai produk asuransi dan membelinya dengan lengkap.

Nah, dari hasil mengulik Futuready ini, saya menemukan lima alasan kenapa sebaiknya membeli asuransi perjalanan di Futuready :

  1. Informasinya Lengkap Dan Bahasanya Mudah Dimengerti

Tidak semua orang paham istilah di bidang asuransi, tapi di Futuready menyuguhkan informasi yang lengkap dan mudah dimengerti. Ngga cukup dengan penjelasan di website? Tenang saja, ada Customer Service professional yang siap melayani lewat telepon atau online

    2. Produknya Beragam

Banyak orang yang malas membeli asuransi perjalanan karena dianggap hanya menambah budget biaya perjalanan. Jangan sedih, di Futuready ada banyak pilihan produk asuransi perjalanan yang preminya bisa disesuaikan dengan kondisi keuangan. Tapi, ingat ya, semakin besar premi, tentu saja semakin besar manfaatnya yang akan diperoleh.

Tapi… tahu ngga sih, banyak premi yang tersedia, yang harganya ngga lebih mahal dari tumbler kedai kopi ternama itu loh…

   3. Praktis Banget

Untuk membeli polis asuransi ngga perlu datang ke kantornya loh, semua transaksi bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. Begitu pula dengan pola pembayarannya, bisa debet, transfer atau dengan kartu kredit.

 4. Klaim Mudah

Seringkali alasan kesulitan mengajukan klaim membuat orang menjadi malas membeli asuransi. Tapi, tidak di Futuready. Saat akan mengajukan klaim, customer service Futuready akan membantu loh.

5. Menanggung Resiko Kecopetan

Seorang teman pernah travelling ke Filipina, eh lagi asyik asyik belanja malah dicopet. Amit-amit deh ya… jangan sampai kejadian lagi. Nah, yang bikin teman saya sebal saat kecopetan buka sekedar uang dan surat surat penting yang ada di dompet, tapi harga dompetnya yang wow banget dan masih baru. Nah, untuk asuransi perjalanan di Futuready, juga mengcover resiko kecopetan loh…

 

Insya Allah, akhir tahun ini  saya mau jalan-jalan ke luar negeri. Sambil mencari tiket pesawat murah, saya juga lagi cari produk asuransi perjalanan yang cocok dengan kantong dan kebutuhan saya.

Nah, kalau kamu punya rencana jalan-jalan kemana sih dalam waktu dekat?

Jangan lupa beli asuransi perjalanan ya….

 

19 Comments Mau Travelling? Ini Lima Alasan Beli Asuransi Perjalanan Di Futuready

  1. Nunung

    Waah baru tau asuransi perjalanan future ready mengcover kecopetan. Ada baiknya beli ya mbak asuransi perjalanan ini. Adik ipar saya juga pernah kecopetan di luar negeri soalnya.

    Reply
  2. Elly Nurul

    Urus asuransi perjalanan sering banget untuk bos saat masih kerja, tapi untuk diri sendiri dan keluarga belum pernah hiks.. ternyata penting ya ka.. kita ngga tau apa yang terjadi saat traveling.. well note infonya tentang asuransi perjalanan futuready
    ini ka..

    Reply
  3. Hani S.

    Ngebayangin koper yang “hilang” itu pasti nyut2an banget rasanya, terlebih isinya yang berharga. Aku baru kepikiran tentang Asuransi Perjalanan ini, noted banget sebagai langkah preventif, apalagi yang bepergiannya sering bawa bayi/toddler yang biasanya rempong dan banyak lupanya kayak aku, huhu.

    Reply
  4. Elva Susanti

    Semoga diberi ganti rezeki yg lebih baik ya mbak Memez, kok bisa gitu ya? Jadi rada takut nih, dan semoga gak kejadian lagi ya mbak, apalagi kalau ada asuransi perjalanan

    Reply
  5. Utie adnu

    Iya bener juga.. penting bngt asuransi perjalanan.. kk ju tasbya melalang buana itu alhhandulillah ketemu terakhir ada di airport cangi

    Reply
  6. Lia Lathifa

    Pengalaman pergi ke LN bersama band Wali, wiih keren.. Aku baru tau nih mbak kalau perjalanan bisa pakai asuransi juga, bikin aman sih ya..

    Reply
  7. Nurul Sufitri

    Asuransi Online Futuready ini menanggung risiko kecopetan juga ya, wah bikin hati hati tenang kalo gini. Tapi ami2 ya jgn sampai terjadi. Praktis nih kita ga pelru datang ke kantornya. Semua dalam genggaman secara online bisa bayar transfer dll. Ngeri juga ya kehilangan bagasi saat traveling. Duuuh pokoknya wajib punya nih buat kita2 yg demen jalan2 pake Futuready 😀

    Reply
  8. mira utami

    Kenal future ready waktu Babam 10 bulan aku kira ini hanya asuransi pendidikan malah waktu itu aku kira bimbel wakakakaka. Sekarang udah jauh lebih maju inovasinya

    Reply
  9. April Hamsa

    Aku kenal future ready ini pas dulu cari2 asuransi mbak. Ini semacam supermarket asuransi gtu ya. Ada banyak option. Salah satunya buat asuransi perjalanan.

    Memang kalau pergi2 baiknya punya asuransi perjalanan, khususnya kalau ke luar negeri ya mbak..

    Reply
  10. Nunu Halimi

    Enak ya cari-cari asuransi bisa lewat Futuready jadi kita bisa leuasa pilih pilih atau compare dulu masing-masing asuransinya dengan mudah ya mba..

    Reply
    1. memez

      Benar banget mba, Futuready bantu banget konsumen untuk membandingkan asuransi sesuai kebutuhannya. Thanks sudah mampir yaaa

      Reply

Leave a Reply to Lia Lathifa Cancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.