“Pokoknya, aku maunya nginep di hotelnya yang ada kolam renang,” pinta Resky waktu saya ajak untuk liburan sejenak pada pertengahan Januari lalu.
Maka… setelah perjalanan dari Wonosobo-Yogya, saya, suami, Resky dan adik saya sekeluarga, kemudian singgah di Semarang. Karena urusan booking hotel adalah urusan saya, maka saya menjatuhkan pilihan dengan memesan kamar di Hotel Grand Edge Semarang.

Dari depan jalan raya, saya nyaris terlewat. Karena sekilas mirip Mall. Eh ternyata, memang ada beberapa restoran dan pertokoan di sebelahnya. Saat melangkahkan kaki di lobby hotel Grand Edge Semarang, Resepsionisnya dengan ramah menyapa dan kemudian mempersilahkan rombongan kami yang kelelahan untuk menikmati welcome drink. Setelah mengurus administrasi, kami diantar ke kamar oleh roomboynya.
Saat melihat kamarnya…. saya kemudian speechless….. Tak bisa berkata-kata.
Wowww banget kamarnya. Yup… kamarnya tuh tergolong luas, saya lupa ukuran berapa. Tapi dengan jendela besar di setiap kamar, kami disajikan pemandangan malam kota Semarang. City light kota Semarang terlihat begitu indah.

Sayang, karena terlalu lelah setelah menempuh perjalanan dari Yogya ke Semarang, saya memilih langsung mandi. Oiya, yang unik di kamar mandinya adalah, pintu antara shower room dan closetnya, bisa dibolak-balik. Trus, desain tempat washatfel dan lemarinya juga unik. Desain interiornya yang didominasi warna ungu, membuat suasana jadi terasa agak romantis. Apa ini karena efek saya hanya berduaan saja sama Suami? hahahahhaaa….

Fasilitas kamarnya sendiri cukup lengkap. Ada mini bar, air minum, kopi, teh, dan peralatan mandi. Tapi seperti biasa… saya selalu pakai yang saya bawa sendiri. Karena malam itu saya sangat lelah, maka saya pun menikmati tidur di sini dengan sangat nyaman dan lelap. Sampai nyaris bablas sholat subuh #JanganDitiruYa

Usai Shalat Subuh jelang matahari terbit, saya langsung mengajak Suami dan Resky untuk sarapan. Ternyata, restaurannya terletak di lantai paling atas. Satu lantai dengan tempat semacam Bar, Kolam Renang dan juga Fitness Centre.
Menu sarapannya banyak banget, sampai bingung mau pilih yang mana dulu. Dan kebiasaan saya kalau sarapan di hotel, biasanya dimulai dengan salad, sup, bubur ayam. Kalau untuk roti-rotian atau makanan berat seperti nasi, mie goreng, dan lauk-lauk lainnya, biasanya saya icip-icip saja. Nah, saat sarapan di sini, yang bolak balik saya ambil adalah juice dan jamu-jamuannya yang segar banget.

Saat sarapan, ada beberapa area yang bisa diduduki. Rasanya hampir seluruh area bisa diduduki. Dan tempatnya nyaman juga luas.

Resky kalau sarapan begini biasanya sudah gelisah, bawaannya pingin berenang terus. Maka, setelah memastikan dia makan dengan cukup dan ada jeda, saya baru memberinya izin untuk berenang.

Kolam renang di Hotel Grand Edge Semarang ini bagus banget deh menurut saya. Terletak di lantai paling atas, sehingga bisa melihat pemandangan kota Semarang yang terhampar dengan jelas.

Kalau ngga mau berenang, bisa juga menikmati angin yang cukup kencang dan udara agak panas khas Semarang dengan duduk-duduk di sejumlah kursi yang disediakan. Karena letak kolam renangnya dekat dengan restauran, bisa juga loh memesan makanan untuk dibawa ke kolam renang. Karena saat itu bukan hari libur, Resky dan keponakan saya lainnya, puas banget menikmati kolam renangnya. Oiya, ruangan bilasnya dekat dengan kolam renangnya. Ruangan untuk bilasnya sepi dan bersih banget.

Kalau Resky dan adik saya beserta keluarganya memilih berenang, saya dan Suami memilih berolahraga di fitness centrenya. Alat-alat yang tersedia cukup lengkap, ruangannya pun cukup luas dengan kaca besar yang menyajikan pemandangan kota Semarang. Puas deh rasanya….
Karena saat itu kami hanya menghabiskan waktu sehari di kota Semarang, saat jam check out tiba, saya dan rombongan buru-buru berkemas untuk meninggalkan hotel. Overall sih menurut saya Hotel Grand Edge Semarang ini cukup menyenangkan dan memberikan pelayanan yang bagus. Ya kolam renangnya, ya tempat fitnessnya, ya kamarnya, ya sarapannya, semua oke sih menurut saya…
Tapi… saat saya sedang mengurus administrasi untuk check out, Aeru keponakan saya yang berumur lima tahun dan anaknya ‘kreatif’ banget, mengalami insiden. Dengan sengaja dia memegang batang bambu yang sedianya akan dijadikan hiasan untuk event Imlek. Yah bukan salah pihak hotel sih, karena batang bambu itu juga ditaruh di tempat khusus. Maklum, keponakan saya yang satu ini… kreatif banget hahahahaha…
Oiya, terus terang waktu menjatuhkan pilihan untuk menginap di Hotel Grand Edge Semarang ini, karena naksir sama kolam renangnya. Eh ternyata benar saja. Sebanding banget fasilitas hotelnya dengan harganya yang sebenarnya cukup murah sih dengan kualitas seperti ini.
Ada yang juga pernah memilih hotel karena kolam renangnya? Atau justru pernah merasa zonk dengan fasilitas kolam renangnya? Sharing dong di komentar…
Hotel Grand Edge Semarang
Jl. Sultan Agung No.96, Kota Semarang, Jawa Tengah 50252
Telepon: (024) 86010888
Susana mirip dengan Hotel Amplaz Jogja. lihat aja kesannya adem.